expr:class='"loading" + data:blog.mobileClass'>

Minggu, 11 Agustus 2013

Tips Bepergian

Saya punya beberapa tips bagi teman-teman yang kadang suka "KO" ketika bepergian jauh, baik menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum. Hehehe... ini sih sebenarnya pengalaman pribadi saya, berhubung adik-adik dan suami saya kadang suka "KO" ketika diajak bepergian.
  1. Sebelum berangkat, sebaiknya membawa kantong kresek kecil beberapa buah, minyak kayu putih, dan jamu sachet tolak angin (atau semacam itu).
  2. Sebelum berangkat banget, minum obat anti mabok dulu. Posisikan tubuh senyaman mungkin.
  3. Jangan lupa untuk berdoa semoga selamat hingga pulang kembali.
  4. Jangan banyak makan/ngemil saat kendaraan sedang berjalan. 
  5. Jangan terlalu sering melihat ke bawah/menunduk, karena bisa mengakibatkan pusing.
  6. Bukalah jendela sehingga ada angin yang masuk.
  7. Bila menggunakan kendaraan sendiri, bila ingin muntah sebaiknya bilang dulu ke supir sehingga supir bisa menghentikan laju kendaraan sejenak.
Nah, itulah sedikit tips dari saya buat teman-teman yang tidak biasa bepergian jauh. Alhamdulilah, biasanya sih tips-tips tersebut cukup ampuh buat adik-adik dan suami saya, hehe....
Tapi, memang lebih aman lagi bila ketika kendaraan sudah mulai berjalan, kita langsung mulai memejamkan mata dan tidur, hehe... In sha Allah, ga akan pusing, muntah, dan lain sebagainya. Malahan ketika bangun, kita sudah tiba di tempat tujuan, hehehe....
So, selamat bepergian teman-teman. Semoga selamat sampai tujuan hingga kembali ke tempat semula, aamiin :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar